Senin, 10 Januari 2011

Renungan Matius 4:18-25

Masih di matius 4, tapi dr ayat 18-25. Disini Tuhan Yesus memulai pekerjaan pertamaNya yakni mencari dan menetapkan murid2Nya, bahasa gaulnya agent atau multi level. Kerajaan Allah dibesarkan dengan jejaring(networking). Kalau diperhatikan Yesus tdk datang ke rumah ibadah utk mencari murid, bukan sintua atau aktivis gereja, bukan merebut domba gereja(istilah gereja2 skg). Tapi kemana Dia pergi mencari? Ke tempat org bekerja( market place). Kenapa ya? Coba kasih input. Ada 4 org yg diajak Yesus: simon, andreas, yohanes dan yakobus. Seperti apa ajakanNya? Mari ikut Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia. Mungkin banyak yg mendengar ajakan tsb, tapi hanya 4 yg respons. Hmm kita ingat banyak yg terpanggil, sedikit yg terpilih. Kenapa Tuhan mengatakan penjala manusia? Bukan gembala atau sintua, atau profesi/jabatan tinggi gereja. Pertama Yesus tetap menggunakan profesi yg dimiliki org tersebut. Mereka adalah penjala, so still penjala. Artinya dimana kita bekerja disitu Yesus Tuhan tetap mau kita disitu. Kalau profesinya guru , maka jadilah guru manusia, kalau sales jadilah sales manusia, kalau bisnismen jadilah bisnismen manusia. Profesi kita akan Tuhan maksimalkan bukan utk kepentingan kita tapi utk pekerjaan kerajaan Tuhan, yaitu bawa jiwa dlm kerajaanNya, sudah berapa banyak manusia yg kita bawa lewat profesi kita. Itu tabungan kita. (Mau take off nih, doakan ya). Gbu all

2 komentar: